Sangatta – Turnamen Sepak Bola Moses Cup U-40 resmi ditutup sebelum pertandingan final antara Moss FC melawan Sangkulirang oleh Bupati Kabupaten Kutai Timur (Kutim) di Stadion Utama Kudungga, Sabtu (27/5/2023).
Turnamen Sepak Bola yang menghadirkan pemain sepak bola berumur 40 an ke atas itu sebelumnya telah dilaksanakan selama 7 hari sejak tanggal 21 sampai 27 Mei 2023.
“Semoga turnamen-turnamen seperti ini bisa terus dilestarikan, tapi mainnya jangan siang hari, di rubah jadi malam hari biar kolesterol nya hilang,” canda Ardiansyah, diikuti tawa dari masyarakat yang hadir.
Menurut Ardiansyah, selain sebagai ajang silaturahmi para pemain yang pernah mewarnai persepakbolaan di Kutim, turnamen ini juga menjadi sarana untuk memberikan motivasi bagi kalangan anak muda yang ingin menekuni olahraga sepakbola yang memiliki penggemar terbesar di dunia.
“Selamat bertanding dan selamat menyaksikan pertandingan final para legenda sepak bola Kutai Timur, tetap junjung sportivitas,” tutupnya.ADV