SANGATTA – Bupati Kabupaten Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman memberikan pengarahan pada Dinas Koperasi dan UMKM Kutim untuk turut ambil bagian dalam berbagai kegiatan seperti Sail Sangkulirang nanti.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kadiskop dan UMKM Kutim Darsafani, yang akan melibatkan seluruh Even Organisasi (EO) lokal dalam kegiatan-kegiatan peserta budaya dan pariwisata dal rangka peningkatan industri kreatif dan UMKM di Kutim.
“Kami sudah mengambil langkah-langkah untuk mengkordinir EO yang ada di Kutai Timur, diantaranya Gen Pro, Aspal dan lainnya, bahkan IWAPI,” ucapnya.
Untuk saat ini, Darsafani merencanakan pertemuan pada para EO lokal guna mendiskusikan juga sekaligus mengetahui apa saja kegiatan yang dapat dikolaborasikan antara Pemda dan EO lokal terkait UMKM.
“Apakah nanti berupa bazar, pameran dan lainnya yang didukung oleh Diskop dan UMKM. Hal ini juga sejalan dengan harapan Bapak Bupati Kutim, yang mengharapkan even seperti bazar terus di gelar dibeberapa tempat,” imbuhnya.
Belum lagi beberapa waktu yang akan datang, akan ada pesta pantai yang berlangsung di Pantai Sekerat, Kecamatan Bengalon, selanjutnya pesta di Kecamatan Sangkulirang.